Kemenag Anambas (Humas)- Dalam rangka kunjungan kerja Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) di Kabupaten Kepulauan Anambas Tahun 2025, salah satu agenda yang dilaksanakan adalah Safari Ramadhan.
Selama 4 hari berada di Anambas Kakanwil Kemenag Kepri bersama rombongan melaksanakan Safari Ramadhan di dua Masjid, yaitu Masjid Besar Baiturrahim Tarempa pada hari Sabtu 08 Maret 2025 dan Masjid Agung Baitul Ma'mur Anambas pada hari Minggu 09 Maret 2025. Safari Ramadhan disejalankan dengan jama'ah sholat isya dan jama'ah sholat tarawih.Pada agenda Safari Ramadhan 1446 H ini Kanwil Kemenag Kepri menyerahkan 20 paket sembako kepada kaum dhuafa, dan 25 santunan anak yatim piatu, yang diserahkan di Masjid Besar Baiturrahim Tarempa dan Masjid Agung Baitul Ma'mur Anambas. Selain penyerahan paket sembako dan santunan yatim piatu, Kanwil Kemenag Kepri juga menyerahkan Al-Qur'an pada kedua Masjid tersebut.Selama 2 kali menyampaikan sambutannya saat Safari Ramadhan 1446 H di Kabupaten Kepulaun Anambas, Kakanwil Kemenag Kepri, Zoztafia selalu menyampaikan kekagumannya terhadap Anambas. " Anambas ini indah dan memiliki potensi alam yang luar biasa, terutama lautnya. Buktinya saat ini sudah banyak orang mengunjungi Anambas bahkan orang-orang luar negeripun sudah banyak yang ke Anambas,"ungkapnya.Ada pesan inti yang di sampaikan oleh Zoztafia saat melaksanakan Safari Ramadhan yaitu untuk mempersiapkan Anambas dari aspek keagamaan. "Karena Anambas ini sekian tahun mendatang akan menjadi negeri favorit persiapkan Anambas dari aspek agama ini harus lebih matang dari wilayah-wilayah lain, dan harus menjadi prioritas,"tutur Zoztafia. "Persiapkan generasi-generasi saat ini dengan nilai-nilai agama, dan ini menjadi tugas Kementerian Agama untuk terus memperhatikan dan memfasilitasi," pungkasnya. Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Anambas memiliki peranan penting dalam turut serta memajukan Anambas, terutama dalam aspek nilai-nilai dan pendidikan Agama.