Kemenag Anambas (Humas)- Setelah beberapa bulan yang lalu Kankemenag Anambas melakukan Kunjungan Kerja di Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karimun dalam rangka Studi Tiru pembangunan Zona Integritas WBK WBBM.
Kali ini pada hari Selasa,16 November 2021 bertempat di Aula Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpada diadakan rapat evaluasi tindak lanjut Studi Tiru ZI pada Kemenag Karimun serta penyampaian hasil kunjungan ke Bali dan tindak lanjutnya. Kegiatan ini dihadiri oleh Kakankemenag Anambas,Pokja 1 Managemen Perubahan,Pokja 2 Penataan Tata Laksana,Pokja 3 Penataan Sistem Manajemen SDM,Pokja 4 Penguatan Pengawasan,Pokja 5 Penguatan Akuntabilitas Kinerja,dan Pokja 6 Penguatan Kualitas Pelayanan Publik. Selaku Ketua Pokja 6 Penguatan Kualitas Pelayanan Publik, Muslimin Can,S.Pd.I (Kasi Pendidikan Islam) beliau menyampaikan bahwa saat ini tindak lanjut progress pelayanan publik Pokja VI sudah pada tahap mengumpulkan Dokumen berkas pelayanan publik. "Sebagian besar sudah diselesaikan dan hanya tinggal membuat SK Standar Pelayanan prosses mempelajari prosedur, persyaratan, alur dan SOP pelayanan PT, booklet PTSP dan menambahkan jenis pelayanan dalam PTSP Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Anambas sampai akhir tahun 2021." jelasnya