Pimpin Rapat Dinas Dr. H. Erizal, MH Ajak Bangun Kekompakan

Pimpin Rapat Dinas Dr. H. Erizal, MH Ajak Bangun Kekompakan

Kemenag Anambas (Humas)- Usai pelakasanaan Upacara Bendera 17 Agustus 2021, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Anambas Dr. H. Erizal, MH mengajak pada seluruh peserta yang hadir untuk menghadiri pertemuan dalam rangka Rapat Dinas bersama seluruh pejabat, ASN dan PPNPN baik dilingkungan Kemenag, KUA dan Madrasah.

Rapat Dinas ini dilaksanakan pada hari Selsa, 17 Agustus 2021 bertempat di Aula Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadi Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Anambas. Turut hadir dalam acara tersebut Kasubbag TU, Kasi Bimas Islam, Kasi Pendis, Kasi PHU, Kepala Madrasah MIN/MIS, MTs dan MA Fatahilah serta seluruh ASN dan PPNPN.

Rapat tersebut rencananya akan dilaksanakan satu kali pada setiap bulannya yaitu pada 17 hari bulan setelah pelaksanaan apel gabungan. Hal ini bertujuan memperat hubungan silaturahmi baik dari pejabat hingga staf, serta menjadi wadah dalam berbagi informasi sehingga apabila terdapat saran dan masukan dalam hal kebaikan bisa disampaikan secara langsung.

Kakankemenag Anambas pada saat memimpin Rapat Dinas ini menyampaikan bahwa "Rapat ini merupakan cara agar hubungan antar sesama kita yang bekerja di Lingkungan Kementerian Agama semakin erat sehingga tumbuh kuatnya sikap kekeluargaan antara kita." jelasnya

"saya juga berharap bagi bapak-bapak dan ibuk-ibuk yang memiliki saran dan masukan yang membangun untuk bisa disampaikan disini agar bisa kita dengarkan bersama dan kita terapkan sehingga membuat kita menjadi lebih baik lagi kedepannya." tambahnya.

SHARE :
LINK TERKAIT