Kemenag Anambas (Humas)- Dalam rangka persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji tahun 1446 Hijriyah / 2025 Masehi Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Anambas laksanakan rapat koordinasi bersama instansi terkait. Dilaksanakan di Aula Pusat Layanan Haji dan Umroh Terpadu (PLHUT) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Anambas. Selasa, (18/02/2025).
Rapat koordinasi dipimpin langsung oleh Ka.Kankemenag Kab.Kep.Anambas H.Muhammad Nasir dan dihadiri oleh Kasi Bimas Islam, Kasi Pendis,Kabag Kesra Kab.Kep.Anambas, Ketua MUI, Ketua IPHI, Perwakilan LAM, Dishub, BRK Syariah Tarempa, BSI Tarempa, Kesehatan Pelabuhan, Satpol PP, Perwakilan Polres Anambas, Perwakilan Imigrasi, Dinkes PPKB, BPJS Kesehatan, Kepala Puskesmas Tarempa, Kepala KUA Siantan, Kepala KUA Siantan Selatan dan seluruh staf PHU. Rapat diawali dengan ungkapan terima kasih yang disampaikan oleh Ka.Kankemenag Anambas, Muhammad Nasir kepada seluruh undangan rapat yang hadir. "Saya ucapkan terima kasih kepada para tamu undangan yang telah berkenan hadir dalam Rapat Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Kabupaten Kepulauan Anambas Tahun 1446 H ini. Ini merupakan rapat pertama saya bersama instansi-instansi vertikal, instansi pemerintah daerah, dan Forkopimda," ungkap Muhammad Nasir sembari menyebutkan satu persatu instansi yang hadir. Dalam paparannya saat memimpin rapat, Muhammad Nasir menyampaikan beberapa hal terkait penyelenggaraan haji Tahun 1446 H/2025 M, yaitu: Pembinaan Ibadah haji, Pelayanan Ibadah Haji, Perlindungan Ibadah Haji, Paparan Kuota haji Kab.Kep.Anambas, Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji Tahun 2025. Usai paparan dari Ka.Kankemenag Anambas dilanjutkan dengan sesi penyampaian saran dari masing-masing instansi dalam mempersiapkan penyelenggaraan ibadah haji tahun 2025. " BPJS Kesehatan Kab.Kep.Anambas memastikan semua jemaah dan anggota keluarganya mobile JKN nya aktif. Salah satunya untuk bisa fokus dalam beribadah di tanah suci, misalkan orang tuanya sedang melaksanakan ibadah haji meninggalkan anaknya di tanah air dan posisi sedang sakit mereka tidak akan terlalu khawatir karna sudah ada jaminan kesehatan. Dan Alhamdulillah seluruh jemaah Anambas mobile JKN nya aktif semua," ungkap kepala BPJS Kesehatan Tarempa.Lalu dilanjutkan argumen dari Kepala Puskesmas Tarempa yang menyampaikan untuk mempersiapkan segala hal yang berkaitan dengan kesehatan para jemaah haji mulai masih di daerah, di Embarkasi, di tanah suci hingga kembali ke daerah lagi. " Kesediaan obat untuk jemaah dari Anambas harus dipersiapkan hingga nanti ditanah suci, jangan sampai mereka kekurangan obat. Puskesmas dan dinas kesehatan, akan ada pembekalan obat yang dibutuhkan para jemaah nantinya. Sebelum jemaah haji Anambas berangkat ke Emabarkasi diharapkan wajib dilakukan pemeriksaan ulang sehingga kondisi jemaah benar-benar terkontrol, dan terakhir perlu adanya sosialisasi terkait penguatan imun tubuh, sebelum berangkat," ungkap Kepala Puskesmas Tarempa. Dari Kabag Kesra Kabupaten Kepulauan Anambas juga menyampaikan beberapa hal terkait kesiapan transportasi untuk jemaah haji Anambas menuju Embarkasi Batam, kelengkapan bagi jemaah haji ( baju batik daerah, tanda pengenal berupa kain kacu), seremonial keberangkatan dan fasilitas selama jemaah menunggu di Embarkasi Batam. Untuk BSI Tarempa menyampaikan beberapa kemudahan-kemudahan bagi jemaah haji dalam pembiayaan ibadah haji, Kartu debet mabrur jemaah bebas biaya hingga 3x penarikan ATM selama di tanah suci, penukaran real dengan biaya tukar lebih rendah, dan sovenir bagi jemaah haji. Selain itu dari Dinas Kesehatan menyampaikan kesiapannya untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik bagi jemaah haji Anambas. Dan dari instansi-instansi terkait lainnya juga berkomitmen untuk siap mensukseskan penyelenggaraan haji tahun 1446 H/2025. Dari semua saran dan argumentasi masing-masing instansi terkait Ka.Kankemenag Anambas sangat mengapresiasi atas semua rencana dan kesiapan kerjasama yang optimal dalam mensukseskan penyelenggaraan haji tahun 1446 H/2025 Kab.Kep.Anambas ini." Semoga Penyelenggaraan Ibadah Haji Tahun ini bisa terlaksana dengan baik, dan kita mampu memberikan pelayanan terbaik bagi tamu-tamu Allah,"pungkasnya. Berdasarkan informasi hingga hari ini setelah dilakukan verifikasi jumlah jemaah haji Kabupaten Kepulauan Anambas sebanyak 23. Dengan rincian 10 jemaah haju reguler, 10 jemaah haji cadangan, 2 jemaah mutasi masuk, dan 1 Petugas Haji Daerah.