Kemenag Anambas (Humas)- Kepala Kantor Kementerian Agama kabupaten Kepulauan Anambas, Dr. H. Erizal, MH memberikan tausyiah disaat melaksanakan kegiatan Maghrib Mengaji yang juga di sejalankan dengan Peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad 1443 H di Masjid Istiqomah Tarempa. Kamis,03 Maret 2022.
Hadir dalam kegiatan ini Kakankemanag Anambas,Staf Ahli Bupati,Ketua LAM,MUI KKA,Ketua Mubaligh Anambas, Kasubbg TU, Kasi PHU, Ka KUA Siantan, Penyuluh Agama Islam, Lurah Tarempa, Pengurus Masjid, Ketua BKMT dan Jamaah Masjid Istiqomah. Dalam tausyiahnya Dr. H. Erizal, MH menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan sarana bagi kita untuk bersilaturahmi, semoga semuanya senantiasa sehat dan dalam perlindungan Allah. "Alhamdulillah di Masjid Istiqomah ini terdapat anak-anak TPQ yang bisa mempertontonkan kepada kita bacaan sholawat, yang mana kita berharap kedepannya anak-anak ini menjadi generasi yang Soleh dan Solehah." "Semoga kegiatan ini mendapatkan ridho Allah dan barakah, kami juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah atas dukungannya kepada Kementerian Agama atas segala kegiatan yang kami lakukan dan berikan, kami membutuhkan saran dan dukungan dari masyarakat, doakan kami dapat memberikan yang terbaik untuk masyarakat." "Isra mi'raj bukan lah peristiwa biasa butuh keyakinan dan keimanan yang kuat untuk dapat mempercayai tentang Isra Mi'raj ini, untuk itu yang perlu kita ketehui bahwa tujuan dari peringatan Isra Mi'raj ini ialah untuk memuliakan Rasulullah dan keajaiban-kejaiban yang diperlihatkan Allah kepada umat Muslim seperti tertera dalam Al-Quran bahwa "Agar Kami memperlihatkan kepadanya sebagian dari tanda-tanda kebesaran Kami" (Q.S. Al-Isra': 1)"