Kemenag Anambas (Humas)- Kepala Seksi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Anambas, Muslimin Can, S.Pd.I menghadiri Rapat Koordinasi Penanganan Covid - 19 dan Percepatan Vaksinasi di Kabupaten Kepulauan Anambas.
Rapat tersebut dilaksanakan di ruang Rapat Kantor Bupati Kepulauan Anambas Pasir Peti, pada hari Kamis, 03 Februari 2022. Serta hadir Porkopinda, Kepala OPD, BPPD, Camat se - Kab.Kepulauan Anambas, Kepala Puskesmas, dan Undangan lain nya. Acara di buka oleh Wakil Bupati KKA ( Wan Zuhendra). Dalam arahan wakil Bupati menyampaikan bahwa dalam rangka momentum pelaksanaan peribadatan Keagamaan perlu peningkatan dan kesinambungan dalam penguatan Vaksinasi kepada masyarakat, karena cendrung terjadi penurunan animo masyarakat dalam pelaksanaan Vaksin. Dalam rapat tersebut, Setiap Camat dari masing-masing Kecamatan membawa data laporan penanganan Covid-19 dan Percepatan Vaksinasi. Selain sebagai bahan Evaluasi, rapat ini merupakan upaya untuk menjamin sinergitas antar stakeholders dalam mengantisipasi kendala-kendala atau hal lainnya sebagai bahan evaluasi setiap minggunya terkait penangangan Covid-19 dan percepatan Vaksinasi.