MTQH Ke-VIII Anambas Resmi Ditutup

MTQH Ke-VIII Anambas Resmi Ditutup

Kemenag Anambas (Humas)- Perhelatan Musabaqoh Tilawatil Qur'an dan Hadits (MTQH) Ke-VIII Tingkat Kabupaten Kepulauan Anambas resmi ditutup oleh Wakil Bupati Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra. Sabtu, ( 09/03/2024) malam. Di Masjid Agung Baitul Makmur Anambas, Astaka Utama. Turut hadir dalam acara penutupan Musabaqoh Tilawatil Qur'an dan Hadits (MTQH) Ke-VIII Tingkat Kabupaten Kepulauan Anambas, Sekretaris Daerah Kab.Kep.Anambas, Sahtiar; Ketua DPRD Kab. Kep.Anambas, Kasubbag TU Kankemenag Anambas H.Adam Nur,S.Ag (Selaku Wakil Ketua Dewan Hakim), Ketua MUI Kab.Kep.Anambas, LAM Kab.Kep.Anambas, Forkopimda,Ketua PKK Kab.Kep.Anambas, Ketua GOW Kab.Kep. Anambas dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Wan Zuhendra, mengucapkan rasa syukur Alhamdulillah karena perhelatan lomba seni baca Alquran tersebut berjalan dengan lancar, aman, dan meriah sesuai yang direncanakan." Rasa bangga dan terharu dengan berakhirnya acara ini sangat dirasakan oleh kita pada saat ini baik dari panitia pelaksanaan yang telah berjibaku dari awal persiapan sampai dengan ditutupnya acara pada hari ini, begitu pula Dewan Hakim yang telah bekerja secara maksimal dan menentukan yang terbaik diantara yang baik, dan seluruh peserta yang telah mengeluarkan kemampuan terbaiknya dan mengharumkan nama baik kecamatannya masing-masing". 

“Besar harapan saya selaku Wakil Bupati Kepulauan Anambas untuk dapat kita lanjutkan bersama-sama kebersamaan ini, di tahun-tahun yang akan datang. Harus kita akui bersama pelaksanaan MTQH tahun ini sangat baik dibandingkan pelaksanaan tahun sebelumnya. Hal ini membuktikan adanya progress perbaikan yang dilakukan semua pihak, terutama panitia pelaksana dan petugas yang berkontribusi,” tutur Wan Zuhendra.Mewakili Pemkab Kepulauan Anambas, Wan Zuhendra pun memberikan apresiasi tak terhingga kepada semua pihak terlibat yakni Forkopimda, jajaran panitia pelaksana, dewan hakim, pengurus LPTQ kabupaten dan kecamatan, dan juga masyarakat.

" Selaku Ketua LPTQ Kabupaten Kepulauan Anambas, saya  juga menyampaikan bahwa dalam rangka berpartisipasi pada ajang MTQH  tingkat Provinsi Kepri pada bulan Mei mendatang, maka LPTQ melalui bidang pembinaan akan melakukan pembinaan kepada para calon peserta kafilah dari Kabupaten Kepulauan Anambas, pada pusat-pusat pelatihan pembacaan Alquran", imbuhnya. 

#Umum
SHARE :
Berikan Komentar
Silakan tulis komentar dalam formulir berikut ini (Gunakan bahasa yang santun). Komentar akan ditampilkan setelah disetujui oleh Admin

LINK TERKAIT