Kemenag Anambas (Humas)- Dalam rangka memperingati Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1446 H/ 2025 M, MIN Kepulauan Anambas menggelar serangkaian perlombaan. Kamis, 30 Januari 2025.
Kegiatan perlombaan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai keteladanan Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam kepada siswa serta memotivasi para siswa untuk menjadi pribadi yang unggul dalam akhlak. Acara yang digelar di ruang kelas ini diikuti oleh siswa-siswi dengan penuh antusias. Ada beberapa perlombaan yang ditandingkan yaitu Hafalan Surah Pendek untuk kelas 1, 2 dan 3 dan Lomba Tartil Qur'an untuk kelas 4, 5, dan 6. Setiap peserta menampilkan kemampuan terbaiknya. Ada 3 dewan juri yang secara langsung menilai para peserta dalam perlombaan ini, yaitu:1. Ustadz Cecep Ahmad Alawi,S.Ag.2. Ustadzah Lenti Darleni, M.A3. Ustad Muhammad Julianto " Selain membangun prestasi akademik, perlombaan ini juga membangun akhlak yang baik, dan semangat meneladani Rasulullah Shallallahu alaihi wasallam,"ungkap Nasrullah selaku Kepala Madrasah. Puncak acara pengumuman pemenang lomba dan penyerahan hadiah bagi para juara disejalankan dengan acara tabligh akbar Peringatan Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW di lingkungan MIN Kepulauan Anambas.