Meeting Update Terkait Pelaksanaan Bimtek dan Pendampingan e-RKAM 2021

Meeting Update Terkait Pelaksanaan Bimtek dan Pendampingan e-RKAM 2021

Kemenag Anambas (Humas)- Tim Inti Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Anambas, Teti Alawiah, ST (Staf Pendis) secara daring dalam Meeting Update Info dan Diskusi terkait pelaksanaan Bimtek dan Pendampingan e-RKAM 2021 Pada hari Rabu, 9 Februari 2022 Pukul 08.00 - 09.00 WIB melalui link zoom.

Meeting Update Info dan Diskusi dilaksakan oleh Tim Pengelola Bimtek & Pendampingan eRKAM Pusat mengenai Pendampingan e-RKAM 2021. Serta dihadiri oleh Tim Inti Provinsi,Tim Inti Kabupaten, yang meliputi wilayah Aceh; Sumatera Utara; Sumatera Barat; Riau; Kepulauan Riau; Jambi; Bengkulu; Sumatera Selatan; Bangka Belitung; Lampung.

Teti menjelaskan bahwa tujuan di adakan zoom meeting ini yaitu agar setiap Tim Inti Provinsi dan Tim Inti Kabupaten di wilayah 10 sasaran provinsi di Indonesia salah satunya Provinsi kepulauan Riau dapat memahami setiap permasalahan baik dalam pengisian EDM E-RKAM maupun tata cara pendampingan maupun motiroring pada madrasah sasaran kabupaten kota.

SHARE :
LINK TERKAIT