Kemenag Anambas (Humas)- Sebagai tindaklanjut dari inovasi yang diperkanalkan oleh Mardanis (Kasi Pendis) berupa Aplikasi yang memuat data guru madrasah se Kabupaten Kepulauan Anambas, ia mulai memberikan pelatihan penggunaan kepada Kepala Sekolah, Guru Madrasah dan Operator.
Inovasi tersebut berupa Aplikasi yang diberinama APEM merupakan kepangjangan dari (Asistensi Pemantauan dan Evaluasi Madrasah). Hal ini terbentuk dikarenakan sebagai penunjang kelulusannya dalam mengikuti pelatihan di Balai Diklat Padang. Pelatihan dan uji coba Aplikasi APEM ini di lakasanakan pada hari Selasa, 10 Mei 2022 bertempat di Aula Pusat Layanan Haji dan Umrah Kemenag Anambas, dihadiri oleh guru MIN, MIS, MTS dan MA. Mardanis menjelaskan bahwa "Adapun tujuan dari aplikasi ini ialah memudahkan madrasah dalam mendata baik kelembagaan, data guru, tenaga kependidikan, data siswa juga terdapat akses bagi guru madrasah penerima tunjangan profesi guru, tunjangan kinerja juga bagi guru PAI pemerintah dan tunjangan untuk guru penerima tunjangan." "Aplikasi ini sesuai dengan namanya yaitu asisten pemantauan dan evaluasi madrasah dimana aplikasi ini bertujuan sebagai media untuk guru memberikan berkas persyaratan tunjangan sehingga memudahkan guru dalam pengumpulan berkas, juga memudahkan bagi guru yang jauh untuk tidak perlu datang ke Kantor dalam mengumpulkan berkas setiap bulannya, saat ini bisa di Akses dengan mudah dimanapun." tambahnya