Kemenag Anambas (Humas)- Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kepulauan Anambas kembali melaksanakan Asesmen Kompetensi Madrasah Indonesia (AKMI) tahun 2024. Ada 5 Madrasah Piloting di Kabupaten Kepulauan Anambas dalam AKMI Tahun 2024, yaitu MIN Kepulauan Anambas, MIS Ababil Jannah, MTsS Al Ma'arif Jemaja, MTsS Fatahillah, MAS Fatahillah. Pelaksanaan AKMI telah berlangsung mulai tanggal 19 Agustus 2024 s/d 28 Agustus 2024.
Pada hari Selasa, 27 Agustus 2024 Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Kabupaten Kepulauan Anambas, Erizal Abdullah melakukan pemantauan pelaksanaan AKMI tahun 2024 di MIN Kepulauan Anambas. Dengan didampingi oleh Kepala seksi Pendis Mardanis dan Kepala MIN Kepulauan Anambas Nasrullah, Kakankemenag Anambas memantau proses para siswa-siswi MIN Kepulauan Anambas melakukan pengisian instrumen dalam ujian AKMI Tahun 2024 ini dengan berbasis komputer. Kakankemenag Anambas menuturkan bahwa AKMI ini menjadi bentuk evaluasi di bidang pendidikan untuk memetakan mutu sistem pendidikan dengan menggunakan instrumen asesmen kompetensi." harapannya hasil AKMI pada Madrasah di Anambas ini mampu menjadi bahan evaluasi untuk terus memperbaiki dan meningkatkan mutu pendidikan khususnya Madrasah," tutur Erizal.