Kakankemenag Anambas Berikan Penghargaan Atas Partisipasi Pemda Sukseskan HSN 2021

Kakankemenag Anambas Berikan Penghargaan Atas Partisipasi Pemda Sukseskan HSN 2021

Kemenag Anambas (Humas)- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Anambas Dr.H. Erizal, MH disela-sela menghadiri peringatan Hari Pahlawan 2021, beliau menyempatkan diri menyerahkan penghargaan sebagai bentuk ucapan terima kasih atas bantuan dan partisipasi Pemerintah Daerah dalam rangka mensukseskan peringatan Hari Santri Nasional 22 Oktober 2021.

Kegiatan penyerahan ucapan terimakasih Hari Santri Nasional 2021 ini pada hari Rabu, 10 November 2021 bertempat di Kantor Bupati Kabupaten Kepulauan Anambas. Penyerahan ini diberikan kepapada Bupati, Wakil Bupati, Dishub, Disdikpora, BAZNAS KKA, Ketua Masjid Agung Baitul Makmur Anambas, Pimpinan Bank BSI dan Pimpinan Bank Riau Kepri.

Beliau menyampaikan bahwa penghargaan ini merupakan bentuk ucapan terimakasih atas dukungan dari berbagai pihak yang telah membantu mensukseskan kegiatan Hari Santri Nasional 2021 baik dari material maupun immaterial.

"Kegiatan pada Hari Santri terdapat Khataman Al-Quran, Ceramah Agama, Muhasabah selanjutnya ditutup dengan Upacara Bendera yang dilaksanakan di Halaman Gedung Pusat Layanan Haji dan Umrah Terpadu Kemenag Anambas." Tambahnya

Kemudian dalam kesempatan yang lain Kakankemenag KKA juga menjelaskan bahwa dalam waktu dekat akan diadakan jalan santai kerukunan umat beragama yang disejalankan dengan peringatan HAB ke 75 tahun 2022.

SHARE :
LINK TERKAIT