FKUB Anambas Aktif Gelar Dialog Kerukunan Di Pulau-pulau

FKUB Anambas Aktif Gelar Dialog Kerukunan Di Pulau-pulau

Kemenag Anambas (Humas)- Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Kepulauan Anambas terus aktif laksanakan dialog kerukunan di pulau-pulau. Kali ini dialog kerukunan antar umat bergama dengan tema " Mewujudkan Pemilukada Damai 2024" dilaksanakan di pulau Jemaja. Kamis, 14 November 2024.

Dinamika kerukunan umat beragama yang rentan dipengaruhi oleh faktor-faktor eksternal, seperti proses politik. Kerukunan umat beragama yang dinamis, tantangan seperti Pemilu dan Pilkada bisa mengganggu kerukunan. Karena itu, perlu bersiap menghadapi tantangan ini agar tidak mencederai kerukunan di tengah masyarakat.

Kegiatan dialog kerukunan yang dilaksanakan oleh Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Kepulauan Anambas ini dalam rangka mewujudkan pemilihan umum kepala daerah (pemilukada) damai di Kabupaten Kepulauan Anambas.

Kegiatan yang dilaksanakan di aula kecamatan Jemaja ini diikuti oleh 30 peserta, yang terdiri dari 2 orang perwakilan dari Kecamatan Jemaja, 2 orang perwakilan dari Kecamatan Jemaja Timur, 2 orang perwakilan dari Kecamatan Jemaja Barat, 2 orang perwakilan dari Kelurahan Letung, 2 orang perwakilan dari KUA Jemaja, 2 orang perwakilan dari KUA Jemaja Timur, 2 orang perwakilan dari MUI Kecamatan Jemaja, 1 orang perwakilan dari LAM Jemaja, 1 orang perwakilan dari LAM Jemaja Timur, 2 orang penyuluh Agama Islam Jemaja, 1 orang perwakilan tokoh agama Kristen, 1 orang perwakilan tokoh agama Katolik, 2 orang perwakilan dari Desa Batu Berapit, 2 orang perwakilan dari Desa Batu Mampok, 2 orang perwakilan dari Desa Landak, 2 orang perwakilan dari Desa Rewak, dan 2 orang perwakilan dari Desa Air Biru.

Acara dialog kerukunan tersebut dibuka langsung oleh Camat Jemaja, Abdullah Sani. Beliau sangat mengapresiasi dengan dilaksanakannya dialog kerukunan tersebut, hal ini sebagai penguatan kepada masyarakat untuk mewujudkan Jemaja yang damai menuju pemilihan umum kepala daerah mendatang.

FKUB menghadirkan 3 narasumber dalam dialog kerukunan tersebut, yaitu H. Adam Nur,S.Ag (Kantor Kementerian Agama Kab.Kep.Anambas), H.Ali Muhsin,S.Pd.I (Ketua FKUB Kab.Kep.Anambas) dan dari Kapolsek Jemaja.

Ketua FKUB Anambas H.Ali Muhsin menuturkan tujuan dilaksanakannya kegiatan dialog kerukunan hingga ke pulau-pulau ini adalah untuk menambah wawasan dan ilmu pengetahuan tentang tugas dan fungsi tokoh umat beragama, serta mewujudkan umat beragama yang hidup toleransi dan damai terkhusus dalam rangka menyambut pilkada tahun 2024 ini.

"Hal ini perlu disampaikan hingga ke pulau-pulau, supaya masyarkat secara luas mampu memahami pentingnya melandaskan kehidupan yang damai dan toleransi. Dengan demikian pemahaman itu akan merata ke masyarakat,"ungkapnya.

" Kegiatan di Jemaja ini merupakan kegiatan dialog kerukunan yang terakhir dalam rangkaian kegiatan FKUB pada tahun ini, semoga untuk tahun berikutnya bisa lebih banyak lagi pulau-pulau di Anambas yang bisa di kunjungi untuk berdialog bersama," pungkasnya.

#Umum
SHARE :
LINK TERKAIT