Kemenag Anambas (Humas)- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepulauan Anambas Dr.H. Erizal, MH melakukan peninjauan proses vaksinasi yang diperuntukan kepada pelajar pada usia 12 tahun sampai dengan 17 tahun. Pada pelakasanaan vaksinasi ini di berikan kepada siswa-siswi MA dan MTs Fatahillah Tarempa, yang berlokasi di salah satu ruangan kelas MTs Fatahillah.
Vaksinasi ini dilaksanakan pada hari Kamis, 05 Agustus 2021 pukul 08;00 WIB. Hadir pada saat vaksinasi Kasubbag TU, Kepala Seksi Pendis, Kepala MA Fatahillah, Kepala MTs Fatahillah, Kepala MIN Kepulauan Anambas dan tenaga medis dari UPT Puskesmas Siantan. Adapun jumlah pelajar yang menerima vaksin sebanyak 171 orang yang meliputi pelajar MIN, MTs, MA maupun pelajar dari luar yang ingin melakukan vaksinasi dan ini di perbolehkan dari pihak tenaga medis, namun pemberian vaksinasi pada pelajar di luar pelajar madrasah baru bisa diberikan pada saat pelajar madrasah sudah semua di suntik vaksin. Kakankemenag Anambas juga memberikan beberapa arahan, beliau menyampaikan "bagi para siswa yang saat ini mau di vaksin untuk bisa mengisi formulir yang diberikan, diharapkan tidak ada yang bertukar alat tulis dan selalu menjaga jarak sampai ada panggilan dari pihak medis untuk di lakukan vaksinasi." "Dan kita juga berharap dengan diberlakukan vaksinasi kepada para pelajar membuat penyebaran virus ini segera berakhir dan kita bisa kembali melaksanakan pembelajaran tatap muka sehingga proses pembelajaran kembali efektif." jelasnya