Kemenag Anambas (Humas)- Kompetisi Sains Madrasah 2021 pada tingkat Provinsi Kepulauan Riau diikuti oleh dua orang siswa yang berasal dari Madrasah Aliah Fatahillah Tarempa.
Dua orang siswa tersebut ialah Fitri Aini yang memperoleh Juara Pertama pada Bidang Studi Matematika Terintegrasi dan atas nama M.Fadhlurrahman yang juga memperoleh Juara Harapan II pada Bidang Studi Geografi Terintegrasi. Kepala Madrasah Aliah Fatahillah Tarempa Ibu Ina Asfahani menyampaikan bahwa ia merasa bangga dan bahagia atas apa yang diperoleh oleh siswanya yang memperoleh juara pada Kompetisi Sains Madrasah, bahkan yang lebih membanggakan bahwa satu orang siswi dari MA Fatahillah Tarempa bisa menembus KSM pada tingkat Nasional. "Hal ini merupakan suatu kebanggaan bagi Madrasah Aliah Fatahillah Tarempa bahwa ada perwakilan dari MA Fatahillah yang bisa mengikuti ajang kompetisi ini pada tarap Nasional bahkan pada bidang Matematika." Ujarnya "Hal ini juga menandakan bahwa MA Fatahillah Tarempa juga mampu bersaing dan menorehkan prestasi pada tingkat provinsi dan kita juga berharap bisa memenangkan kompetisi ini pada tarap Nasional. Harapannya